CV. MENARA RIAU

PENERBIT CV. MENARA RIAU |PENDIRI|Sam Abednego Simbolon|PENASEHAT AHLI| M.T.Simbolon, Jhonny Hanny Tompunu,S.Th, M.Pd.K | PEMBINA | DR(HC).Sofyan,SR, DR(HC).Agen Simbolon | PIMPINAN UMUM |W.J.S | PIMPINAN PERUSAHAAN | Sam Abednego.S. | PIMPINAN REDAKSI | Sam Abednego Simbolon | REDPEL | | SEKRETARIS |Dewi.M.P| PENASEHAT HUKUM | IMMANUEL NDOEN,SH,MA,M.TH | STAF AHLI |Dantes.S.| LITBAG | Erwin.F.N | IT |Bromy Liong Sinaga, Harmen Suhaimi Harahap | DISIGN GRAFIS | H.S.Hrp, Willy Andreas Pasaribu | BIRO PEKANBARU | | BIRO BENGKALIS | Erwin F. Nababan (Kepala), R.L.Tampubolon, j.saragih, Ronal.S (Duri)| BIRO ROHIL | Supardi (Kepala)| BIRO ROHUL | | BIRO KAMPAR | | BIRO SIAK | | BIRO PELALAWAN | | BIRO INHIL |Supeno| BIRO INHU | |

Selasa, 17 Juni 2014

SMP N 02 PINGGIR 100% LULUS



  • KELULUSAN MEMAKAI METODE PENGUKURAN PENILAIAN 60:40. 
  • Ka.UPTD PENDIDIKAN PINGGIR KHOLIJAH BERHARAP MUTU PENDIDIKAN KEDEPANNYA SEMAKIN LEBIH BAIK LAGI. 

Pinggir, Menara Riau 

     Sabtu(14/6), seluruh satuan pendidikan setingkat SLTP se-Kecamatan Pinggir mengumumkan kelulusan anak didiknya Tahun Ajaran 2013-2014. Dengan memakai metode pengukuran penilaian 60:40. Yang mana penilaian 60 merupakan penilaian hasil UN, dan yang penilaian 40 nya merupakan penilaian dari hasil di sekolah.

     Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Pinggir, Kholijah, ketika dikonfirmasi melalui telepon selulernya mengatakan, “syukur pada kelulusan Tahun 2014 ini, anak-anak didik setingkat SLTP sederajat atau kelas IX yang ada di Kecamatan Pinggir, 100 persen lulus. Semoga kedepannya dapat lebih baik lagi hasil dari pendidikan untuk khususnya di Kecamatan Pinggir”, terang Kholijah.

     Sementara di SMP N 02 Kelurahan Balai Raja, Pinggir, pantauan tim (14/6), pengumuman kelulusan anak didik kelas IX nya, tepat pada pkl.13.00 wib, terlaksana dengan baik dengan tingkat kelulusan - 100 persen. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala SMP N 02, Yunus Bakar, melalui kaur kesiswaanya, L.br.Gultom.

     "Anak didik kita kelas IX yang berjumlah 83 siswa/i Tahun ajaran 2013-2014, 100 persen lulus". Selamat kepada anak didik semuanya, semoga mereka dapat melanjutkan pendidikannya ketingkat yang lebih tinggi lagi. Serta semua para tenaga pengajar di SMPN 02 berharap, semoga SMP N 02 kedepannya dapat lebih baik lagi, meluluskan anak-anak didik yang berprestasi serta berakhlak mulia, ujar L.br.Gultom.       *-efn/001-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar