CV. MENARA RIAU

PENERBIT CV. MENARA RIAU |PENDIRI|Sam Abednego Simbolon|PENASEHAT AHLI| M.T.Simbolon, Jhonny Hanny Tompunu,S.Th, M.Pd.K | PEMBINA | DR(HC).Sofyan,SR, DR(HC).Agen Simbolon | PIMPINAN UMUM |W.J.S | PIMPINAN PERUSAHAAN | Sam Abednego.S. | PIMPINAN REDAKSI | Sam Abednego Simbolon | REDPEL | | SEKRETARIS |Dewi.M.P| PENASEHAT HUKUM | IMMANUEL NDOEN,SH,MA,M.TH | STAF AHLI |Dantes.S.| LITBAG | Erwin.F.N | IT |Bromy Liong Sinaga, Harmen Suhaimi Harahap | DISIGN GRAFIS | H.S.Hrp, Willy Andreas Pasaribu | BIRO PEKANBARU | | BIRO BENGKALIS | Erwin F. Nababan (Kepala), R.L.Tampubolon, j.saragih, Ronal.S (Duri)| BIRO ROHIL | Supardi (Kepala)| BIRO ROHUL | | BIRO KAMPAR | | BIRO SIAK | | BIRO PELALAWAN | | BIRO INHIL |Supeno| BIRO INHU | |

Selasa, 17 Juni 2014

Terkait Kisruh Tenaga Kerja PT.Adei, LKS BANTAH REKRUT NAKER DARI LUAR DAERAH



  • 2 KRITERIA PEKERJA PENGAMANAN YAKNI YANG MEMILIKI SERTIFIKAT KELULUSAN BIDANG PENGAMANAN DAN YANG MEMILIKI IJAZAH SLTP YANG BISA DIBINA. 
  • PENGAWAS OPERASIONAL PT.LKS SUTAN SIHOMBING AJAK SEMUA PIHAK AGAR MENJALIN SILAHTURAHMI YANG BAIK DENGAN PIHAK PERUSAHAAN.

Pinggir, Menara Riau    

     Perusahan jasa pengamanan diperkebunan PT.Adei wilayah Selatan, Kecamatan Pinggir, yaitu PT.Laksana Karya Sejati (LKS), yang mendapatkan pekerjaan jasa pengamanannya awal Juni 2014 lalu, membantah dengan tegas adanya isu perekrutan tenaga kerjanya yang  berasal dari luar daerah.


    Hal tersebut disampaikan oleh Manager Operasional PT.LKS, Riswandi Pardede, ketika ditemui tim di ruangan kantornya di devisi II areal perkebunan PT.Adei wilayah Selatan, Pinggir, Jum'at pecan lalu. " Tidak benar kita mengunakan tenaga kerja dari luar daerah", ungkapnya.

     Kemudian katanya, “yang disebutkan tenaga kerja dari luar daerah itu yang bagai mana?, boleh diperiksa seluruh data tenaga kerja kita yang ada saat ini. Memang ada dua tim kita bentuk untuk sistemnya di sini, pertama untuk tenaga kerja yang benar-benar sudah memiliki sertifikat kelulusan bidang pengamanan dan pengalaman serta profesional. Dan kedua, tenaga kerja pemula yang hanya memiliki ijazah setingkat SLTP, akan tetapi yang bisa kita bina”, terangnya.

     Lanjutnya, baru saja kita hari ini menerima perwakilan dari pihak pemerintahan Desa Kualo Penaso, yaitu dalam agenda mendaftarkan 6 orang warganya yang akan bekerja diperusahan kita. Dan bapak-bapak ini merupakan utusan dari Desa Muara Basung ( sambil menunjukan beberapa warga yang sedang antri mengambil seragam dinas ), jadi isu kalau kita merekrut tenaga kerja dari luar daerah, itu tidak benar sama sekali, tegas Riswandi Pardede.

     Sementara, Sutan Sihombing, Pengawas Operasional PT.LKS, yang juga merupakan salah satu tokoh masyarakat dari Kecamatan Mandau dan juga Ketua GM IKBDR Mandau-Pinggir, ketika ditemui dilokasi yang sama, Minggu(8/6), kepada awak media menyampaikan, yang jelas sangat diharapkan kerjasamanya dari semua pihak untuk saling berkoodinasi dengan baik. Jangan menyebarkan isu-isu yang tidak baik. PT.LKS disini hanya menjalankan pelaksanaan jasa pengamanan diperkebunan PT.Adei sesuai dengan SPK yang ada, mari kita jalin silaturahmi yang baik, tegasnya.    *-efn/001-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar